10 Kota Termurah di Dunia

10 Kota Termurah di Dunia
10 Kota Termurah di Dunia

Perekonomian dunia yang sedang bergejolak akhir-akhir ini telah mempengaruhi laju inflasi dan fluktuasi nilai tukar mata uang di sejumlah negara.

Hal ini membuat tingkat perekonomian di beberapa negara di dunia mengalami penurunan yang begitu tajam, seperti Argentina, Brasil, Turki dan Venezuela.

Salah satu negara yang mengalami inflasi yang begitu parah yaitu Venezuela tepatnya di kota Caracas di mana inflasi mendekati 1.000.000 persen pada tahun lalu. Ini memaksa pemerintah untuk meluncurkan mata uang baru, dan membuat kota ini memiliki predikat sebagai kota termurah dalam survei tahun ini.

Berdasarkan data dari Bloomberg, Harga secangkir kopi di ibu kota Caracas pada Desember lalu naik dua kali dalam sepekan mencapai USD 0,62 atau Rp 8.000 (Kurs USD 1 = Rp 14.224).

Selain Caracas, Kota Damaskus di Suriah juga menduduki peringkat berikutnya sebagai kota termurah kedua di dunia.

Menurut Unit Intelejen Ekonomi, banyak kota di berbagai negara di dunia menjadi murah karena dampak dari gangguan politik atau ekonomi.

Beberapa kota seperti halnya Damaskus, Caracas dan Lagos, telah mengalami dampak perselisihan politik, dan juga akibat dari terjadinya kekerasan dan peperangan ekstrim dalam beberapa tahun belakangan ini. Menurut data dari The Economist terdapat beberapa risiko yang besar yang bakal dialami dari kota-kota termurah di dunia. Dengan perkataan lain, bahwa kota dengan biaya hidup rendah juga berkecenderungan untuk tidak layak ditinggali.

Selain dua kota tersebut diatas, ternyata masih ada 8 kota lainnya yang termasuk kedalam 10 kota termurah di dunia. Berikut peringkat 10 kota termurah di dunia seperti dilansir dari laman BBC:


1. Kota Caracas - Venezuela

2. Kota Damaskus - Suriah

3. Kota Tashkent - Uzbekistan

4. Kota Almaty - Kazakhstan

5. Kota Bangalore - India

6. Kota Karachi - Pakistan

7. Kota Lagos - Nigeria

8. Kota Buenos Aires - Argentina

9. Kota Chennai - India

10. Kota New Delhi - India

0 Response to "10 Kota Termurah di Dunia"

Post a Comment