Pilih Broker Lokal atau Luar ?


Broker Lokal atau Luar ?

Broker adalah penyedia layanan para trader untuk melakukan transaksi trading forex atau investasi lain untuk kemudian diteruskan ke broker yang lebih besar atau langsung ke pasar.

Namun bagi trader pemula mungkin masih kebingungan dalam menentukan broker mana yang akan digunakan untuk transaksi forex, broker luar negeri atau lokal, semua memang tergantung kebutuhan dan selera namun ada beberapa kriteria yang mesti diperhatikan terutama masalah regulasi atau ijin operasional, kriteria lainnya yaitu leverage atau daya ungkit, minimal deposit, cara pembayaran dan lain-lain.

Dilihat dari kriteria-kriteria nya sudah banyak Broker forex yang teregulasi atau mendapat ijin dinegara setempat baik itu broker luar negeri atau lokal, Bappebti (Badan Pengawas perdagangan Berjangka Komoditi) sebagai lembaga pemberi regulasi di Indonesia telah memberikan ijin pendirian bagi lebih dari 60 broker forex. Belum lagi ada ratusan broker forex luar negeri yang telah teregulasi di wilayahnya masing-masing.

Dari masing-masing broker baik luar negeri ataupun dalam negeri memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.


Kelebihan broker forex Indonesia:
  • Layanan konsultasi klien berbahasa indonesia dan juga website tersedia bahasa indonesia, hal ini memudahkan trader untuk mencari solusi bila menghadapi masalah teknis.
  • Deposit dan penarikan dana bisa langsung lewat rekening bank lokal, jadi bisa langsung traansfer, mudah dan cepat serta aman.
  • Bila ada masalah dengan pihak Broker bisa diselesaikan didalam negeri bisa melalui Bappebti atau lembaga terkait lainnya di Indonesia.

Kekurangan broker forex Indonesia:
  • Pada umumnya broker di indonesia berjenis market maker yang tidak terhubung secara langsung dengan para partisipan utama pasar forex, sehingga harga kurang tajam.
  • Leverage atau daya ungkit broker lokal umumnya kecil maksimal paling 1:100 atau 1:200 saja sehingga butuh modal lebih besar, sementara broker luar Leverage bisa nyampai 1:500 bahkan 1:1000.
  • Jenis aset yang ditradingkan lebih sedikit dari broker luar negeri, maksudnya banyaknya pasangan matauang yang bisa ditransaksikan lebih sedikit tapi kalau hanya pair matauang atau jenis komoditas dan index utama saja yang diperlukan, broker lokal sudahcukup memadai.



Kelebihan Broker Luar Negeri:
  • Jenis Broker Luar negeri lebih bervariasi selain market maker juga ada yang berjenis ECN/STP sehingga order trader langsung tehubung dengan bank-bank besar di dunia sebagai partisipan utama pasar forex, akses harga pun lebih tajam dn realtime.
  • Leverage umumnya besar sehingga modal awal bisa kecil bahkan ada broker yang membolehkan deposit awal dengan $1.
  • Jenis aset yang bisa ditradingkan lebih banyak mulai dari pair utama sampai eksotik, index saham, CFD saham perusahaan dari bursa Amerika Serikat ataupun Eropa dan jenis komoditas pun lebih bervariasi bukan hanya minyak,emas dan perak saja.


Kekurangan Broker Luar Negeri:
  • Faktor bahasa merupakan salah satu kendala dimana website dan layanan konsumen tidak selalu tersedia dalam bahasa indonesia, hal ini akan mempersulit trader dalam hal komunikasi bila mengalami masalah teknis.
  • Dalam hal pembayaran baik deposit maupun widraw karena harus melibatkan pihak lain dalam hal ini epayment dan juga money changer.
  • Bila terjadi sesuatu dengan pihak broker tidak bisa diselesaikan di Indonesia tergantung negara tempat regulasi broker tersebut, dan faktor bahasa pun menjadi kendala.

0 Response to "Pilih Broker Lokal atau Luar ?"

Post a Comment