Forex |
Mungkin bagi sebagian orang yang masih awam dan jarang bersinggungan dengan mata uang asing dalam kesehariannya akan terasa asing mendengar kata 'forex' dan tidak tahu apa maksudnya. Kata Forex itu sendiri sebenarnya merupakan singkatan yaitu foreign artinya asing dan exchange artinya pertukaran atau juga disingkat valas, dalam hal ini maksudnya mempertukarkan mata uang yang satu dengan mata uang lain. contoh terkecil bila anda sedang berjalan2 ke mall atau supermarket atau suatu lokasi tertentu terus disitu ada loket yang bertuliskan money changer, disitulah tempat untuk menukarkan mata uang.
Perdagangan forex melibatkan pasar-pasar didunia dan ini berlangsung 24 jam dalam sehari secara berkesinambungan mulai dari pasar Selandia Baru dan Australia yang berlangsung pukul 05.00–14.00 WIB, terus ke pasar Asia yaitu Jepang, Singapura, dan Hongkong yang berlangsung pukul 07.00–16.00 WIB, ke pasar Eropa yaitu Jerman dan Inggris yang berlangsung pukul 13.00–22.00 WIB, sampai ke pasar Amerika Serikat yang berlangsung pukul 20.30–10.30 WIB.
Dalam transaksi forex nilai transaksi cukuplah tinggi, menurut survei BIS (Bank International for Settlement, bank sentral dunia)yang pernah terjadi, pada akhir tahun 2004, nilai transaksi pasar valuta asing mencapai lebih dari USD$1,4 triliun per harinya. Hal ini terus meningkat dari waktu kewaktu seiring perkembangan teknologi perdagangan forex bisa dilakukan secara online dirumah melalui komputer pribadi atau laptop bahkan dengan smartphone sekalipun.
Mengingat nilai likuiditasnya dan percepatan pergerakan harga yang tinggi tersebut maka bisnis forex menjadi alternatif yang paling populer untuk meraih keuntungan yang besar disamping resiko yang besar pula (high risk-high return), untuk itu terjun di dunia forex tidaklah mudah tapi membutuhkan skill dan pembinaan yang cukup mendalam.
Mata uang diperdagangkan satu sama lainnya dan setiap pasangan mata uang merupakan suatu produk tersendiri seperti misalnya EUR/USD, USD/JPY, GBP/USD dan lain-lain. Faktor pada salah satu mata uang misalnya USD akan memengaruhi nilai pasar pada USD/JPY dan GBP/USD, ini adalah merupakan korelasi antara USD/JPY dan GBP/USD.
Pada pasar spot, menurut penelitian yang dilakukan oleh Bank for Internasional Settlement (BIS), produk yang paling sering diperdagangkan adalah EUR/USD - 28 % USD/JPY - 18 % GBP/USD (also called sterling or cable) - 14 % dan mata uang US dollar "terlibat" dalam 89% dari transaksi yang dilakukan, kemudian diikuti oleh mata uang Euro (37%), Yen (20%) dan Pound Sterling (17%).
Peringkat | Mata uang | ISO 4217 Kode | Simbol |
---|---|---|---|
1 | United States dollar | USD | $ |
2 | Eurozone euro | EUR | € |
3 | Japanese yen | JPY | ¥ |
4 | British pound sterling | GBP | £ |
5 | Swiss franc | CHF | - |
6 | Australian dollar | AUD | $ |
Transaksi dalam perdagangan forex dapat dilakukan dengan cara dua arah baik arah naik (buy) ataupun turun (sell), jika membuka dengan posisi buy akan tertutup dengan posisi sell begitu juga sebaliknya.
Yang terlibat dalam perdagangan forex
Ada beberapa pihak tertentu yang dalam melakukan kegiatan usahanyanya bersinggungan langsung dengan transaki forex, selain para trader online yang bermain lewat internet, juga pihak lain bisa berupa instansi ataupun perusahaan untuk keperluan pembayaran barang ataupun jasa membutuhkan valuta asing, dalam urusan sektor keuangan ini sudah tentu pihak Bank tidak bisa terlepas juga dari trasaksi forex baik untuk kepentingan para nasabahnya ataupun atas nama sendiri.
Para broker/pialang forex hingga saat ini adalah merupakan pelaku perputaran valuta dalam jumlah yang besar, memfasilitasi perdagangan dan mempertemukan penjual dan pembeli untuk "upah"(fee) yang kecil.
0 Response to "Apa itu Forex ?"
Post a Comment